Tidak dalam bisnis online maupun offline, kerja ekstra dan usaha tanpa henti pasti akan mendatangkan hasil. Cepat atau lambat tergantung bagaimana usahanya. Kenyataan lain dari internet adalah bahwa setiap hari datang pengguna baru. Pengunjung adalah sumber kekayaan internet. Website yang ramai dipadati pengunjung pasti akan menghasilkan banyak keuntungan. Salah satunya adalah dari bisnis periklanan online.
Ambil contoh yang sederhana saja Google - situs yang hampir dikenal semua pengguna internet dunia. Situs atau alat pencarian itu sangat populer hingga hampir jutaan orang setiap hari menggunakannya sebagai alat untuk menemukan informasi dengan cepat dan tepat.
Banyaknya pengunjung yang mengakses halaman Google ahirnya akan membuka peluang bisnis periklanan online. Google sendiri merupakan layanan Search Engine Marketing populer dan termasuk yang terbesar di dunia. Layanan ini pun menghasilkan Jutaan Dollar dari iklan. Bagaimana ini terjadi..?
Seorang pengujung mengetikan kata kunci fashion shop bukan tidak mungkin ia mencari toko online yang menjual pakaian dan akan membeli produk. Berdasarkan kata kunci itulah Google akan menampilkan laporan temuan tentang situs-situs yang memuat konten fashion dan shop.
Banyaknya pencarian akan menimbulkan persaingan bisnis bagi para merchant yang menjual pakaian secara online. Maka Google menyajikan layanan periklanan bagi merchant atau sponsor yang ingin menampilkan iklannya pada saat pengunjung mengetikan kata kunci tersebut. Dari situlah perusahaan Google menghasilkan uang dari bisnis online mereka.
Dengan memasang iklan pada Google Search, merchant atau sponsor dapat menarik banyak pengunjung untuk memperbesar potensi penjualan produk dan menghasilkan uang.
Search Engine merupakan media promosi yang efektif dalam internet marketing. Merchant hanya akan ditampilkan iklannya atas dasar kesesuaian kata kunci yang dicari pengunjung. Sebagai contoh, merchant yang menjual produk pakaian melalui situs bisnisnya membeli jasa iklan Search Engine dan hanya akan ditampilkan iklannya jika ada pengunjung yang mencari pakaian. Para pengunjung yang datang atas dasar pencarian ini adalah para pengunjung tertarget. Mereka datang berdasarkan kata kunci sehingga periklanan ini sangat efektif.
Bisnis online bagi pengguna internet
Bisnis online bukan hanya bisa dijalankan oleh para pemilik modal yang membangun perusahaan dan memasarkan produk lewat sebuah website. Pengguna seperti Anda dan saya juga bisa memanfaatkan media internet untuk menjalankan bisnis online.
Internet marketing membuka peluang bagi siapa saja untuk dapat menciptakan penghasilan melalui bisnis online. Perkembangan teknologi memungkinkan terjalinnya kerja sama antara pemilik modal, pedagang dan pengguna untuk membangun jaringan dan memetik manfaat bersama. Seperti dalam bisnis offline, seorang pengguna bisa menjadi broker atau perantara bagi penjual dan pembeli.
Bentuk kerja sama antara pengguna dan para penyedia produk dan jasa untuk sama-sama menghasilkan uang lewat internet ini kemudian terkenal dengan sebutan affiliate marketing. Broker atau pemasar dapat bekerja sama dengan merchant melalui affiliate program, untuk membantu memasarkan produk dan mendapat komisi atas transaksi yang dihasilkan.
Dengan adanya affiliate program maka peluang bisnis online bagi pengguna internet terbuka lebar. Siapapun dapat bergabung dengan merchant untuk menjadi pemasar online, online marketer atau lebih populer dengan sebutan affiliate. Para affiliate ini bertugas membawa pengunjung ke situs merchant dan mendapat uang jika pengunjung membeli produk atau layanan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar